Iklan

Review Buku Ayo Mengaji

Konten [Tampil]


www.mikromediateknologi.com - Buku anak edukatif yang memberikan wawasan dan juga pengalaman, buku "Ayo Mengaji" cerita yang sangat manis untuk dibacakan kepada anak-anak, agar mereka tahu, proses menuntut ilmu dengan kesungguhan hati. Ada dua cerita yang akan membuat anak-anak tersentuh. 


Tentang Buku Ayo Mengaji 

Kata Pengantar 1

Alhamdulillah, saya selaku Pengawas TK memberikan dukungan sepenuhnya bagi Yenni Herwati yang telah berhasil menyusun dan merangkum cerita anak dalam buku yang berjudul Ayo Mengaji dengan baik. Kumpulan cerita anak yang diangkat dari kisah-kisah kehidupan sekitar anak. Tulisan yang tidak hanya mengembangkan kemampuan literasi guru, tetapi juga dapat mengembangkan literasi anak usia dini. 

Kemampuan anak menceritakan apa yang mereka rasakan dan apa yang mereka khayalkan diungkap penulis dalam bahasa dan struktur cerita yang jelas dan baik. Hal inilah yang akhirnya membuat cerita menjadi menarik untuk dibaca para pendidik anak usia dini dan orang tua yang memiliki anak usia dini, serta menumbuhkan rasa ingin tahu bagi anak untuk mendengarkan ataupun membacakan.

Tertanda,

Sofia Marni



Kata Pengantar 2

Bercerita adalah budaya bertutur yang dapat menjadi sarana edukasi dan penanaman karakter sejak dini kepada anak-anak. Bercerita dapat menjadi sarana mendekatkan diri pada anak dengan orang-orang terdekatnya, terutama orang tua dan keluarga. Ketika anak belum bisa membaca, maka membacakan buku adalah salah satu sarana untuk transfer nilai-nilai karakter yang akan menjadi modal bagi anak-anak dalam pengembangan kepribadiannya di masa yang akan datang. Bila anak sudah bisa membaca, tentunya kita perlu mendorong anak-anak untuk terus membaca dengan benar dan memahami isi ceritanya.

Saya berharap Kumpulan Cerita Anak dengan judul Ayo Mengaji ini dapat menjadi salah satu di antara banyak buku yang bisa menjadi inspirasi bagi para orang tua, anak-anak, dan masyarakat untuk dapat berkreasi dalam mengembangkan budaya literasi. Dengan cerita yang sederhana dan diungkapkan dengan simpel dan lugas, tentunya cerita yang dituangkan dalam buku ini mudah dicerna dan diambil hikmahnya.

Dengan bercerita dan membaca cerita, diharapkan anak-anak akan punya wawasan, punya sikap mental yang baik, terhibur, mendapat perbandingan yang positif, nasihat, informasi, dan pengetahuan baru. 

Saya mendukung selalu untuk tumbuh kembangnya budaya baca dan menulis di lingkungan guru, siswa, dan masyarakat luas agar khasanah pengetahuan dan hiburan melalui sastra seperti ini dapat memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan dan perkembangan pendidikan di masa yang akan datang.

Bukittinggi, 1 Oktober 2021

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

Kota Bukittinggi

Drs.H. Melfi, Msi

NIP: 196605061986021005



Tentang Penulis 

Yenni Herwati, sudah 22 tahun bekerja sebagai guru TK. Saat ini sedang berjuang menyelesaikan S-2 program studi Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Padang. 


Ilustrator Buku 

Nurul Sabrina Al Hakimi, ilustrator yang piawai dengan gambar-gambar anak yang lucu. Dengan kelihaian dan kecepatannya, membuat buku ini bisa dinikmati dengan indah, tanpa menunggu waktu lama. Hasil-hasil gambarnya membuat cerita semakin berwarna dan menarik.







Buku Ayo Mengaji

Mengaji dan belajar mengaji adalah sebuah kegiatan yang dekat dengan dunia anak- anak. Anak usia dini yang banyak belajar dengan caranya yang unik, di antaranya melalui imitasi dan pembiasaan. Bagaimana lingkungan dapat memberikan teladan yang baik dalam menyediakan kesempatan kepada anak- anak untuk bermain dan mengambil pembelajaran dari kegiatan yang dilakukannya.

Peran orang tua, guru, dan masyarakat yang dekat dengan anak sangat menentukan bagi perkembangan anak- anak. Semoga dengan hadirnya buku ini bisa menjadi salah satu stimulasi untuk anak dalam kegiatan mengaji.


Ingin dapatkan buku "Ayo Mengaji", silakan kontak 0813-1083-2071



Salam Inspirasi 

Mikro Media Teknologi 

Subscribe Our Newsletter

Related Posts

Buka Komentar
Tutup Komentar

Posting Komentar

klan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel